Ide Usaha Rumahan Air Isi Ulang
Mei 23, 2020 Oleh Admin 0

Ide-ide Usaha Rumahan Modal Kecil yang Mudah Dijalankan

Saat ini sudah banyak pilihan usaha yang dijalankan namun banyak orang takut mencoba karena membutuhkan modal yang tidak sedikit. Hanya saja karena orang-orang semakin kreatif makan sudah banyak usaha rumahan modal kecil yang bisa coba dijalankan terlebih dahulu. Bisnis bisa dijalankan di rumah sendiri tanpa memerlukan modal yang besar.

5 Ide Usaha Rumahan Modal Kecil

1. Air minum isi ulang
Membuka usaha modal kecil di rumah bisa memilih usaha air minum isi ulang karena tidak membutuhkan tempat yang luas sehingga anda bisa menyediakan sedikit area saja untuk membuka usaha ini. Air minum isi ulang juga sangat dibutuhkan oleh masyarakat sehari-hari sehingga memiliki peluang yang baik.

2. Katering harian
Katering harian juga menjadi salah satu usaha rumahan tanpa modal besar yang bisa dijalankan. Kesibukan masyarakat membuat mereka tidak sempat menyiapkan makanan sehingga lebih menyukai memesan makanan katering karena lebih murah dan menunya berbeda sehingga tidak mudah bosan. Anda bisa mengembangkan keahlian anda dalam bidang memasak dengan membuka usaha katering harian.

3. Snack kemasan
Saat ini snack kemasan juga menjadi salah satu usaha yang cukup banyak dijalankan. Pasalnya menjual snack kiloan harganya lebih murah sehingga menarik perhatian masyarakat apalagi rasanya yang enak tidak berbeda jauh dengan snack dengan harga lebih mahal. Anda bisa membuat snack kiloan sendiri di rumah kemudian menjualnya dengan harga yang terjangkau.

4. Dropshiper
Dropshiper juga menjadi usaha rumahan modal kecil karena anda hanya perlu mengeluarkan modal ketika ada pembeli. Tidak perlu repot melakukan pengiriman dan membungkus paket bahkan untuk menghitung stok karena sudah dilakukan oleh produsen penyedia produk yang anda ajak untuk bekerjasama.

5. Penulis online
Penulis online juga memberikan peluang usaha yang menjanjikan tanpa perlu modal besar dan juga bisa dikerjakan di rumah. Anda bisa mengasah bakat menulis anda untuk mendapatkan penghasilan sesuai dengan hasil tulisan anda. Bisa juga dengan membuat blog atau website pribadi dengan pilihan konten yang menarik perhatian anda.

Demikian 5 ide usaha rumahan dengan modal kecil, semoga artikel ini dapat membantu.